12 September 2013

Menyembunyikan IP Address dengan anonymox

Do you want to share?

Do you like this story?

Anonymox logoIP Address (Internet Protocol Address) adalah sebuah identifikasi dan logis numerik alamat yang diberikan ke perangkat berpartisipasi dalam jaringan komputer memanfaatkan Internet Protocol untuk komunikasi antara node.

Walaupun alamat IP yang disimpan sebagai angka biner, tapi alamat IP dapat di baca dalam format angka sehingga bisa di baca orang misalnya, 208.77.188.166 (untuk IPv4) dan 2001: db8: 0:1234:0:567:1:1 (untuk IPv6).

Nah yang akan kita bahas kali ini adalah cara untuk menyembunyikan Alamat IP yang kita gunakan untuk mengakses suatu website. Menyembunyikan alamat IP biasanya digunakan oleh peselancar dunia maya dengan berbagai tujuan dan kepentingan tertentu. Yang paling banyak adalah bertujuan membuka situs yang telah diblokir atau memang IP yang kita gunakan tidak diizinkan untuk mengakses website tersebut (misal untuk membuka situs lendir atau xXx :p ).
Maka dari itu solusinya adalah menyembunyikan IP Address yang asli dengan IP Address dari negara lain.

Cara yang akan saya share merupakan Add-ons dari browser Mozila firefox yang bernama anonymox. Anda dapat menggunakan Anonymox versi free dan versi premium, untuk versi free kita akan mendapatkan 9 IP Address dari 3 negara dan Premium 25+ IP Address dari lebih 5 negara.
Anonymox plan

Cara menggunakanya sangat mudah, cukup download add-on Firefox Anonymox dengan cara:
1. Klik Tools > Add-ons > pada kolom pencarian (Search all add-ons) ketik anonymox lalu Enter keyboard anda, kemudian klik Install.
Anonymox install
Atau langsung menuju link: https://addons.mozilla.org/en-US/firefox/addon/anonymox
lalu klik Add to Firefox kemudian Install Now

2. Setelah proses install selesai maka anda perlu untuk merestart Firefox anda klik saja Restart Now,
Anonymox restart

3. Jika penginstallan berhasil maka tanda X akan tampil pada sebelah kanan atas browser anda.
Anonymox all ip

4. Untuk menggunakannya cukup klik Icon Anonymox (X) lalu pada opsi Active, nanti akan muncul pilihan Country atau negara dan Identity yang akan digunakan dan pilih salah satu yang ingin anda pakai.
contoh: saya ingin menggunakan uk5i (IP dari negara United Kingdom)
Anonymox change ip

Note:
- US: United State pilihan identitas (us9, us9b, us9e.....)
- UK: United Kingdom dengan identitas (uk5c, uk5g, uk5i..)
- NL: Netherland dengan identitas (nl3, nl3b, nl3e...)
Identity/identitas IP tidak mengikat mungkin dibrowser saya uk5c bisa jadi dibrowser anda uk3c dll
Terkadang Anonymox tidak langsung aktif pada saat membuka browser dan memerlukan proses yang cukup lama, sebaiknya biarkan browser terbuka sampai Anonymox aktif.

Jika penampakan seperti gambar dibawah ini berarti IP asli anda telah disembunyikan:
Selamat mencoba menggunakan IP dari negara lain via anonumox, pergunakan dengan bijak ya gan.. :)

ARTIKEL TERKAIT :

1 komentar :

  1. The cutting edge Internet started with the U.S. Division of Defense's innovation research through ARPA (Advanced Research Projects Agency) prompting the improvement of ARPANET, the primary significant parcel exchanging system. 192.168.1.1

    ReplyDelete

Advertisements

Advertisements

 

Menyembunyikan IP Address dengan anonymox Oops ! | Error 404